
Program Studi Sarjana Kebidanan dan Profesi Bidan Meraih Akreditasi “Baik Sekali”
[Banjarmasin, 21 Oktober 2024] – Universitas Sari Mulia kembali menorehkan prestasi yang membanggakan karena meraih akreditasi ”Baik Sekali” dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) pada Program Studi S1 Kebidanan dan Profesi Bidan dengan nomor SK Akreditasi : 0797/LAM-PTKes/Akr/Sar/X/2024 dan 0798/LAM-PTKes/Akr/Pro/X/2024.
Akreditasi ini merupakan pengakuan resmi dari pemerintah atas kualitas pendidikan yang diselenggarakan oleh Universitas Sari Mulia. Prestasi ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi fakultas, dosen, dan mahasiswa, tetapi juga menjadi bukti nyata komitmen universitas dalam menyelenggarakan pendidikan yang berkualitas di bidang kesehatan.
Dengan meraih akreditasi tersebut, Universitas Sari Mulia melalui Program Studi S1 Kebidanan dan Profesi Bidan terus berupaya untuk mencetak lulusan yang kompeten, profesional, dan siap bersaing di dunia kerja, khususnya dalam bidang pelayanan kesehatan ibu dan anak. Peraihan prestasi ini juga menjadi motivasi bagi seluruh civitas akademika untuk terus berinovasi dan berprestasi untuk memberikan komitmen dan pendidikan terbaik bagi mahasiswa.
Universitas Sari Mulia juga berkomitmen untuk terus mempertahankan dan meningkatkan kualitas agar mampu meraih akreditasi yang lebih tinggi di masa mendatang dengan semakin memperkuat bidang penelitian, kerja sama dengan berbagai pihak, serta meningkatkan mutu pembelajaran berbasis teknologi.