Wisuda Terpadu dan Dies Natalis Ke-V

Wisuda Terpadu dan Dies Natalis Ke-V

[Banjarmasin, 20 Desember 2023] – Sebanyak 804 mahasiswa/i Universitas Sari Mulia Banjarmasin menjalani prosesi wisuda pada Rabu, 20 Desember 2023. Acara yang diselenggarakan di Auditorium Universitas Lambung Mangkurat ini berbeda dari penyelenggaraan sebelumnya dengan wisudawan dan wisudawati terbanyak karena merupakan gabungan dari tiga fakultas, yakni Fakultas Kesehatan, Fakultas Humaniora, serta Fakultas Sains dan Teknologi.

Rektor Universitas Sari Mulia Banjarmasin Ibu Dr. Hj. Rr Dwi Sogi Sri Redjeki dalam sambutannya menyampaikan bahwa ratusan wisudawan dan wisudawati ini lulus dengan membanggakan, dan beliau optimis bahwa lulusan Universitas Sari Mulia mampu bersaing di dunia kerja karena sudah memiliki bekal ilmu dan juga bahasa asing. Selaras dengan pernyataan ibu Rektor, Wakil Rektor I bidang akademik dan SDM ibu Dr. Dede Mahdiyah menjelaskan bahwa program pembelajaran yang diadakan di Universitas Sari Mulia menyesuaikan dengan visi potensi berbahasa, kewirausahaan, dan program MBKM internal yang diterapkan sebagai implementasi kurikulum MBKM dalam menunjang kredibilitas lulusan.

Acara yang diadakan sekaligus memperingati Dies Natalis ke-V ini juga memberikan penghargaan kepada wisudawan dan wisudawati terbaik, serta memberikan penghargaan kepada para dosen terbaik, dosen produkti, serta dosen satya karya bakti yang telah mengabdi selama 10 tahun. Hal ini merupakan bentuk apresiasi atas pencapaian yang telah dilakukan oleh para lulusan, serta pada dosen.