26 Mahasiswa Universitas Sari Mulia Menerima Beasiswa Mendikbudristek ICE Institute

26 Mahasiswa Universitas Sari Mulia Menerima Beasiswa Mendikbudristek ICE Institute

Banjarmasin, 17 Januari 2021Universitas Sari Mulia terus mendukung mahasiswa-mahasiswi dalam memperoleh ilmu pengetahuan dan soft skill sebagai bekal untuk masuk dalam dunia kerja setelah mereka selesai menempuh pendidikan di Universitas Sari Mulia. Salah satu upaya untuk merealisasikan hal tersebut adalah dengan mendorong mahasiswa-mahasiswi untuk mengikuti program beasiswa dari MBKM.

Sesuai dengan amanat pembukaan Undang-Undang Dasar 1945, Pemerintah Indonesia bertanggung jawab untuk mencerdaskan kehidupan bangsa. Sebagai bentuk realisasinya, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi melakukan berbagai upaya dan terobosan, salah satunya program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) untuk menyiapkan mahasiswa menjadi lulusan yang relevan dengan keperluan zaman. Dalam mendukung terwujudnya program MBKM, Kemdikbudristek meluncurkan program Beasiswa Merdeka Belajar untuk Semua (MBUS) yang memberikan kesempatan kepada mahasiswa PTN/S untuk dapat mengambil Mata Kuliah dari berbagai PTN/S papan atas dalam negeri, dan PT ternama luar negeri secara gratis. Pada saat ini, terdapat lebih dari 200 MK dari berbagai institusi pendidikan yang menjadi anggota Konsorium ICE Institute (Indonesia Cyber Education Institute) yang merupakan pusat kuliah online terakreditasi. Tujuan utama dari ICE Institute adalah untuk memfasilitasi penyediaan pendidikan berkualitas sekaligus menjamin kualitas layanan pembelajaran daring dan pendidikan jarak jauh. Melalui ICE Institute, pengguna akan termudahkan dalam memilih kuliah online yang tepat untuk pengembangan karir di era Industri 4.0.

Mahasiswa-mahasiswi Universitas Sari Mulia telah mendaftar program Merdeka Belajar Untuk Semua (MBUS) pada awal bulan Januari 2022 yang lalu. Setelah, melalui rangkaian seleksi dan verifikasi, seluruh mahasiswa UNISM yang mendaftar program tersebut dinyatakan sebagai penerima beasiswa Mendikbudristek ICE Institute pada Mata Kuliah Nasional Semester 2022. Hal ini merupakan salah satu capaian yang luar biasa bagi Universitas Sari Mulia, dan menjadi pendorong bagi Universitas Sari Mulia dalam mendukung mahasiswa-mahasiswi Universitas Sari Mulia untuk terus berkembang dalam berbagai bidang.

Lampiran :Pengumuman Penerima Beasiswa Mendikbudristek ICE Institute Semeter 2022.1.