Dosen UNISM Raih Hibah Bergengsi dari Kurita Water and Environment Foundation (KWEF)

Dosen UNISM Raih Hibah Bergengsi dari Kurita Water and Environment Foundation (KWEF)

[Banjarmasin, 14 September 2024] – Universitas Sari Mulia kembali membanggakan dunia akademik dengan prestasi yang diraih oleh dosennya, Nurul Hidayah, SKM., M.Kes, yang berhasil meraih Kurita Overseas Research Grant (KORG) 2024 dari Kurita Water and Environment Foundation (KWEF), Jepang.

Hibah ini merupakan salah satu program internasional bergengsi yang ditujukan untuk mendukung penelitian di bidang air dan lingkungan yang merupakan topik krusial dalam keberlanjutan kehidupan global.

Nurul Hidayah, yang saat ini aktif sebagai dosen di program DIV Promosi Kesehatan Universitas Sari Mulia, menerima hibah ini setelah melalui proses seleksi yang ketat. Hibah KWEF ditujukan untuk peneliti dan akademisi yang memiliki komitmen kuat terhadap riset di bidang pengelolaan air dan lingkungan. Penelitian yang diajukan Nurul dinilai memberikan kontribusi penting dalam pengembangan solusi inovatif untuk permasalahan air dan lingkungan yang kian mendesak.

Prestasi ini bukan hanya kebanggaan bagi Nurul Hidayah, tetapi juga bagi Universitas Sari Mulia dan Indonesia secara keseluruhan. Penerimaan hibah internasional ini menunjukkan bahwa akademisi Indonesia mampu bersaing dan memberikan kontribusi di panggung global.

Semoga penelitian yang dilakukan dapat memberikan solusi atas berbagai masalah lingkungan, khususnya terkait pengelolaan air yang menjadi salah satu tantangan besar di abad 21.